Sunday, July 2, 2017

Cara Membuar Awan Dengan Software 3D Blender

Di artikel kali ini, saya akan menjelaskan suatu tutorial yang sederhana dan mudah untuk kalian terapkan pada animasi kalian. Untuk artikel ini saya akan menjelaskan tentang pembuatan awan di saat mendung menggunakan software animasi gratisan bernama 3D Blender. Jika kalian belum mempunyai software nya, bisa kalian download Di situs aslinya atau bisa juga mendownload nya di blog ini dengan cara mengeklik panel download di atas. Sekedar info saja, bahwa di tutorial kali ini saya menggunakan software 3D Blender versi 2.76 . Oke dari pada terlalu lama membaca ocehan tidak jelas di atas, kalian baca saja tutorial di bawah.





  Hal pertama yang harus kalian lakukan adalah membuka software kalian, jika kalian memiliki versi yang lebih tinggi dari punya saya atau malah lebih rendah dari punya saya tenang saja karna tidak akan ada perbedaan yang mencolok untuk penerapanya. Setelah kalian membuka software nya, sekarang saatnya kalian hapus objek kubus dan menggantinya dengan UV sphere dengan cara meng-klik kana pada objek kubus kemudian tekan tombol X di keyboard untuk menghapus setelah itu tekang SHIFT + A untuk menambah objek UV sphere atau bisa di sebut juga objek bulat.

  Setelah itu kalian smooth objek UV sphere kalian dengan cara menekan tombol yang ada di panel sebelah kiri software 3D Blender kalian. Setelah objek kalian dirasa sudah halus, sekarang saat nya di haluskan lagi dengan cara, Klik pada bagian MODIFIERS dan  klik lagi tombol ADD MODIFIER kemudian kalian cari tulisan subdivision surface lalu kalian klik tulisan tersebut. Maka hasilnya adalah, objek kalian akan semakin lembut dan halus.

  Di tahap selanjutnya kalian atur Mode nya yang asalnya object mode menjadi sculpt mode, untuk lebih jelas nya bisa lihat gambar di bawah ini.


Setelah kalian berada di sculpt mode, sekarang saatnya kalian berkreasi sesuka hati kelian. Jika kalian bertanya, bagaimana cara untuk mengguakan culpt mode ini?? Maka jawabanya adalah, kalian tinggal menekan klik kiri ( di tahan klik kiri nya ) Setelah itu kalian geser-geserkan di objek nya, maka kalian akan melihat sendiri hasil nya.

  Jika kalian sudah selesai berkreasi maka sekarang saatnya ke tahap selanjutnya, jika kalian ingin melihat kreasi saya, bisa di lihat di bawah ini.



Kemudian kalian pergi ke tools material dan klik Tombol "+" setelah itu kalian klik lagi tombol NEW di bawahnya. Setelah itu kalian ganti tipe material nya dari surface menjadi volume, untk lebih jelas nya bisa di lihat di bawah ini.

Setelah semua step kalian lakukan dengan benar, maka sekarang saat nya kalian merender hasil animasi kalian dengan cara menekan F12. 

Baiklah, sekian saja artikel tutorial ini, semoga bermanfaat bagi kalian dan semoga kalian bisa mengembangkan bakat beranimasi kalian. terimakasih.

0 comments:

Post a Comment